Sabtu, 27 Desember 2014

Aplikasi Snapchat belum tersedia bagi para pengguna Windows Phone. Sebagai gantinya, di platform milik Microsoft tersebut pun bermunculan aplikasi pihak ketiga yang berfungsi untuk memberikan akses ke Snapchat secara tidak langsung.

Namun akses tersebut kini telah secara resmi ditutup oleh pihak Microsoft. Perusahaan yang berbasis di Redmond, Washington itu pun telah menghapus semua aplikasi pihak ketiga Snapchat yang ada di Windows Phone Store. Bahkan mereka yang sudah telanjur mengunduh aplikasi pihak ketiga Snapchat pun tak bisa dijalankan karena akunnya diblokir.
snapchat windows phone
Penutupan akses akun Snapchat melalui pihak ketiga ini pun memunculkan spekulasi kedatangan aplikasi Snapchat ke perangkat Windows Phone. Terlebih Microsoft telah berusaha benar-benar membersihkan toko aplikasinya dari keberadaan aplikasi pihak ketiga Snapchat. Dan bisa saja langkah yang dilakukan Microsoft ini sebagai usaha preventif untuk menghindari adanya kebocoran informasi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar